Rabu, 28 Desember 2022

Banjir di Jalinsum Aek Nabara Sebabkan Arus Lalulintas Lumpuh Total
Banjir di Jalinsum Aek Nabara Sebabkan Arus Lalulintas Lumpuh Total

POSMETROSUMUT.COM | LABUHANBATU - Banjir setinggi pinggang orang dewasa di Jalinsum Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara. Meyebabkan Jalinsum Rantauprapat - Kotapinang lumpuh total sepanjang ± 15 Kilometer (KM), pada Rabu (28/12/2022) sekira pukul 03:15 Wib hingga berita ini terbit.


Kurangnya rasa kesadaran para pengguna jalan raya, hingga saling mendahului adalah salah satu penyebab kemacetan tersebut terjadi. "Dari pantauan awak media ini dilapangan ratusan pengguna jalan raya tampak antri hingga berlapis serta menutup seluruh badan jalan raya.


Antrian panjang hingga ± 15 Kilometer tersebut membuat puluhan personel Polres Labuhanbatu yang bertugas di Pos Pengamanan Nataru tahun2022 Aek Nabara, tampak kualahan. Walau demikian beberapa personel juga tampak terus berusaha agar arus lalulintas kembali menjadi lancar.


Sampai dengan berita ini ditayangkan beberapa personel Polres Labuhanbatu yang bertugas di Pos Pengamanan Nataru tahun 2022 Aek Nabara tampak sedang sibuk mengatur arus lalulintas agar kembali lancar hingga tidak menyebabkan kemacetan.


Penulis : Red
www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post