Sabtu, 03 Desember 2022

Kondisi Masjid Baitun Na'im PTPN 3 Aek Nabara.

POSMETRO SUMUT | LABUHANBATU - Masjid Baitun Na'im milik PTPN lll Kebun Aek Nabara Utara (KANAU), yang dikenal dengan Masjid Raya Aek Nabara yang berlokasi di Desa Emplasmen-Aek Nabara, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut), usianya memang sudah sangat tua sekali.


Salah seorang masyarakat yang tidak ingin disebutkan namanya dan mengaku sebagai penduduk Desa Emplasmen-Aek Nabara kepada awak media ini dirinya bercerita, jika masjid ini telah berdiri sejak mulai jaman Winda Wingfod. Saat ini bangunan mesjid dapat bartahan karena sudah bolak balik disisip dengan bahan bangunan yang baru, itupun karena bahan bangunannya sudah banyak busuk seperti broti resplang dan lainya.


Bahkan sumber air untuk kita menyucikan diri sebelum melaksanakan shalat juga kondisinya sungguh sangat memprihatinkan karena umur sumurnya juga sudah sangat tua sekali. Bahkan Saat kisholat bila kita ambil air wudhu ada aroma peceran atau parit. Namun hal tersebut tidak jadi penghalang buat ibadah sholat," jelas Masyarakat tersebut. Sabtu (3/12/2022).


Saat awak media Cofi morning dengan Asisten Personalia Kebun (APK) Kebun Aek Nabara Utara (KANAU) Darma Bhakti Tambunan mengatakan "Mengenai Mesjid Baitulnaim itu besar kemungkinan akan kita bangun karena bila kita lihat sudah tidak layak lagi untuk tempat beribadah saya sendiri pun prihatin bila saat sholat di mesjid Baitulnaim.maka hal tersebut akan kita benahi,dan itu sudah kita sampaikan kepada Jenderal Menager (JM) Distrik Labuhanbatu (DLAB) lll Bapak Muhammad Siddik Sp melalui  manager KANAU  Bambang Sitorus.


Muliansen Saragih SP mengatakan "Mesjid Baitulnai mesjid yang perlu diperhatikan karena mesjid tersebut adalah mesjid yang berdiri dipinggir jalan raya di kebun Aek Nabara grup dan banyak orang pengunjung berjamaah bahkan bus lintas pun pastih singgah pada saat jam waktu sholat. Jadi sudah wajar mesjid itu di bangun dan di besarkan mengingat desa tetangga kebun kitapun seperti Desa Emplasmen, Desa Pondok Batu maupun yang lain.


saya perhatikan lebih kurang 50 persen beribadah di mesjid Baitulnaim, "Darma Bakti Tambunan, menambahkan kita sudah mengajukan proposal pembangunan mesjid Baitulnaim dengan anggaran sebesar 7 m Insyaallah di ridhoi Allah Subhanallah'wataallah dengan ijin nya ini dapat terlaksana," pungkasnya.


Penulis : JB.SINAGA
www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post