Sabtu, 31 Desember 2022

Pembukaan MTQ dan FSQ ke IX Desa Ulumahuam
Foto: Saat pembukaan MTQ dan FSQ ke IX Desa Ulumahuam.

POSMETROSUMUT.COM | LABUSEL - Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) dan Festival Seni Qasidah (FSQ) ke IX tingkat Desa Ulumahuam, Kecamatan Silangkitang Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), Sumatera Utara, resmi dibuka, pada Jum'at (30/12/2022).


MTQ dan FSQ ke IX tingkat Desa Ulumahuam kali ini digelar di Dusun gelugur 1, dengan mengusung tema "Tingkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Unggul yang Qur'ani Demi Mewujudkan Masyarakat yang Religius dan Moderat" serta diikuti oleh 150 khalifah/peserta, dari berbagai cabang perlombaan, seperti: Kaligrafi, Tahfis, Nasit, Bintang Vokalis, serta Pembacaan ayat suci Alqur'an.


Pembukaan MTQ dan FSQ ke IX Desa Ulumahuam secara resmi dibuka oleh Sekertaris Kecamatan Silangkitang Giono, S.Pd., "Diawal pidatonya ia menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat atas ketidak hadiran Bapak Camat, dikarenakan beliau sedang ada tugas diluar kota.


Melalui kesempatan ini Sekcam Silangkitang juga mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah bersusah payah agar kegiatan ini dapat terlaksana, kegiatan keagamaan seperti ini harus tetap kita laksanakan agar para generasi penerus kita dimasa yang akan datang memiliki ilmu yang selalu menjunjung tinggi nilai nilai moral keagamaan yang berkualitas," tukas Giono.


Ketua panitia penyelenggara MTQ dan FSQ ke IX Desa Ulumahuam, Masrianto dalam pidatonya ia berharap semoga acara ini dapat berjalan dengan sukses dan para juri diharapkan bisa menilai secara objektif dan adil, agar didapat juara yang berkualitas, karena para pemenang akan direkomendasikan untuk mengikuti perlombaan ketingkat yang lebih tinggi,"ujarnya.


Turut hadir dalam acara MTQ dan FSQke IX Desa Ulumahuam kali ini, Kapolsek Silangkitang AKP Sutrisno, Pj.Kepala Desa Ulumahuam baharuddin S.Pd, Tokoh Masyarakat, para Tokoh Agama, serta masyarakat Desa Ulumahuam.


Penulis: G. Anggra Wiyono/Red
www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post