Jumat, 24 Februari 2023

author photo

POSMETROSUMUT.COM | MEDAN LABUHAN - Perayaan Ulang Tahun (HUT) ke-5 Parsadaan Pomparan Toga Sinaga dohot Boru (PPTSB) sektor 11 Cabang Medan Utara di gedung Aula St Paulus Martubung minggu 19 Februari 2023 di jalan Pancing Raya Kelurahan Tangkahan,Medan Labuhan, diwarnai dengan pemberian ulos tondi-tondi kepada Bukit Tua Silalahi (BTS) beserta istri boru Sirait selaku bere Sinaga.

Acara pemberian ulos, dilakukan pengurus PPTSB sektor 11 bersama Pengurus Cabang Medan Utara yang diberikan langsung oleh Drs.Kalep Sinaga ketua Cabang Medan Utara, didampingi Anton Sinaga SPd sekretaris Cabang dan St.B.Sinaga SPd ketua sektor 11.

Drs.Kalep Sinaga didampingi Anton Sinaga SPd dan St.B.Sinaga SPd mengatakan,"Kami disini berdiri memberikan Ulos naganjang, nabolak dohot namarrambu, sebagai Tulang/Paman mu bersama boru kami sebagai lambang dan tradisi adat Batak."
"Pemberian ini hanya simbol/jalan untuk memohon kepada Yang Maha Kuasa agar bere dohot boru kami dilindungi dan diberkati Tuhan , ujarnya.


Seperti diketahui,Bukit Tua Silalahi mencalonkan diri dalam pemilihan Calon Anggota Legislatif Kota Medan tahun 2024.

"Jikalau pun ada rencana bere maju untuk calon Legislatif (DPRD) Kota Medan melalui Partai Solidaritas Indonesia dari dapil 2,kami Tulang dan Nantulangmu siap mendukung dan mendoakan semoga apa yang bere cita-citakan tercapai dan berhasil,"tambah Kalep .

Adat istiadat suku batak "amak do rere, anakdo ibebere artinya bere itu dianggap anak, karena ibu yang melahirkan Bukit boru Sinaga.

Harapan Kalep kepada seluruh anggota PPTSB Cabang Medan Utara turut serta mendukung Bukit Tua Silalahi ikut bertarung maju Caleg DPRD Kota Medan dari Partai PSI dapil 2 untuk periode 2024- 2029 nanti. Kesempatan bere kita ini jangan kita sia-siakan.

Bukit Tua Sinaga Sekretaris PSI DPD dan Ketua Bapilu Kota Medan dihadapan marga Sinaga, dengan rendah diri mengatakan,
"Tulang,Nantulang,Bapa tua/
Amang Uda,Inangtua/Inanguda,
Opung dan semua yang hadir, saya memberanikan diri beserta istri, karena saya bere Sinaga."
" Ibu/mama yang melahirkan saya boru Sinaga berpesan dengan tegas, kamu anakku jika berjumpa dengan marga Sinaga, kamu harus sopan,hormat,baik dan siap berkorban,ujar Bukit.

"Tulang/Nantulang, dengan kerendahan hati dan pikiran yang tulus,saya hadir untuk memohon doa restu dan dukungan kepada saya Bere/keponakan Tulang yang
berencana ikut bertarung maju Caleg DPRD Kota Medan dari PSI dapil 2 wilayah Medan Utara periode 2024 - 2029 nanti. Saya yakin dan percaya doa dan dukungan Tulang kepada saya,"harapnya.

Bukit Tua Silalahi juga tidak lupa menitipkan salam kepada panitia.

"Kami sekeluarga walaupun sedikit nilainya tidak lupa untuk membantu Panitia.Hanya itu lah Tulang sebagai partisipasi kami keluarga Silalahi Beremu ini, Tuhan Yesus selalu memberkati kita semua. Syalom...Horas ma dihita sude,"seru Bukit Tua Silalahi.

Penulis : Eko. S
Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post