Rabu, 05 April 2023

author photo
POSMETROSUMUT.COM|LABUHANBATU - Betapa malang nasib seorang pria berinisial P (±39) warga Bilah Hulu. Diduga P (±39) melakukan tindakan sebagai penyebar hoaks ataupun informasi palsu terkait kota Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu Provinsi Sumatera Utara.
Scrensot salah satu postingan akun Andre Simsonk di facebook.

POSMETROSUMUT.COM|LABUHANBATU - Betapa malang nasib seorang pria berinisial P (±39) warga Bilah Hulu. Diduga P (±39) melakukan tindakan sebagai penyebar hoaks ataupun informasi palsu terkait kota Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu Provinsi Sumatera Utara.


Terlihat diakun sosial media (SOSMED) facebook milik "P" yang diberinama Andre Simsonk, dimana saudara Andre Simsonk Membuat postingan dengan Bunyi "Welcome to kota Sabu2 Aek Nabara.Loket Desa Perbaungan dan Desa Pondok Batu," cetusnya didinding facebook miliknya, pada Waktu Senin, (20/03/2023).


Dikemudian harinya, pada Minggu (26/03/2023), kembali akun facebook Andre Simsonk memuat postingan dengan bunyi "Wow 2 Loket Sabu Sabu di Desa Perbaungan dan Pondok Batu Aek Nabara kasi Setoran Yang Fantastik/10 Hari.. Sama. Siapa Yach.."


Tak hanya sampai disitu, lagi-lagi akun facebook Andre Simsonk pun kembali memposting didinding FB miliknya dengan bunyi "Kabar Gembira Telah Hadir Loket Sabu2 Di Desa Emplasmen dan Desa Gunung Selamat Dekat Rumah Makan Bunda" yang terbit pada tanggal (29/03/2023) yang lalu.


Terkait adanya postingan terkait peredaran narkotika jenis sabu - sabu yang di posting oleh akun Facebook Andre Simsonk tersebut, Senin, (03/04/2023) Sekira pukul 21:00 Wib Kapolsek Bilah Hulu AKP R Panjaitan mengambil tindakan dan menjemput saudara P untuk dimintai keterangan lebih lanjut.


Setelah di BAP dan di interograsi, kemudian Tim Personil Polsek Bilah Hulu mengajak saudara P guna menunjukkan tempat dan lokasi yang ia maksud di postingan FB miliknya. Setibanya dilokasi tim personil Polsek Bilah Hulu sangat menyayangkan atas perkataan saudara P yang diunggah diakun sosial media nya, dimana saudara P tidak dapat memberikan bukti - bukti beserta titik titik lokasi loket sabu - sabu tersebut.


Saat awak media ini mengkonfirmasi Kapolsek Bilah Hulu AKP R Panjaitan melalui Pesan WhatsApp dirinya mengatakan "Sudah dikonfirmasi ternyata saudara P tidak bisa mempertanggung jawabkan postingannya dan saudara P juga sekalian dibawa untuk nunjukkan tempat dan orangnya, namun hasil yang kita dapat nihil," ucapnya.


Secara terpisah, awak media inipun melakukan konfirmasi kepada saudara "P" melalui Pesan WhatsApp tentang kejadian tersebut dan Ia mengatakan "Ngertilah Krn tadi pgi masyarakat lab.batu demo terkaid narkoba," jawabnya. Selasa (4/4/2023).


Penulis : Tim

www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post