Senin, 05 Juni 2023

author photo
POSMETROSUMUT.COM | SERGAI


POSMETROSUMUT.COM|SERGAI - Lampu taman yang menjadi hiasan serta pemandangan bagi pengguna jalan serta warga sekitar kini tiada lagi terlihat indah dan mempesona, pasalnya lampu hias serta air pancur yang biasa nya menjadi pemandangan yang sangat indah kini telah sirna bak ditelan bumi.


Lokasi taman Kecamatan Seibamban yang terletak di Desa Seibamban Kecamatan Sei Bamban Kabupaten Serdang Bedagai(Sergai)Tepatnya Jalan Lintas Sumatera(Jalinsum) kini sudah tak terawat, sehingga menjadi pertanyaan besar dikalangan masyarakat sekitar.


Pantauan Awak media dilokasi Jumat malam (02/06/2023) Sekitar Pukul 23:00 Wib lampu taman serta air pancur yang biasanya indah dan menawan kini tak terlihat lagi keindahannya.


Warga sekitar yang namanya enggan disebutkan ke Media Saat dikonfirmasi awak media mengatakan " dulu iya lampu serta air pancur terlihat indah dan mempesona" kina seakan-akan bak ditelan bumi hanya tersisah bangunan yang menelan anggaran ratusan juta.


Sambungnya lagi apakah tidak ada dana untuk Pemeliharaan dan perawatan atau sengaja dibiarkan tidak ada perawatan sama sekali, bahkan dirinya sangat menyayangkan jika bangunan tersebut dibiarkan terbengkalai tanpa ada perawatan,kita meminta kepada Pemkab Sergai untuk melakukan perawatan agar lampu taman serta air pancur bisa seperti dulu berfungsi dengan baik, harapnya.


Sementara Kabid(Kepala Bidang) Perumahan dan Pemukiman saat dikonfirmasi awak media melalui nomor Whatshaapnya Senin (05/06/2023) Sekitar Pukul 11:30 Wib mengatakan bahwa anggaran untuk perawatan lampu taman dan air pancur belum ada, " terkait pagar taman diseibamban dia(Adian-red) awalnya hilang dicuri namun belakangan dirinya meralat bahwa bukan hilang namun rusak,ada bahan-bahan pagarnya digudang,jelasnya.

Penulis : Putra

www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post