Minggu, 11 Juni 2023

author photo
POSMETROSUMUT.COM | LANGKAT


POSMETROSUMUT.COM|LANGKAT - Kapolsek Stabat dan Tim Basarnas sudah hari kedua melakukan Pencarian anak tenggelam (hanyut) di aliran sungai Wampu, Dusunn III Desa Stungkit, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara. Minggu (11/6/2023).


Kapolsek Stabat AKP Ferry Ariandi SH MH memimpin pencarian bersama Team Basarnas Propinsi Sumut terhadap korban tengelam Gio Pratama, laki-laki, umur 16 tahun Pelajar SMA Negeri Satu Wampu,warga Dusunn III Desa Stungkit kecamatan Wampu.


Adapun Kronologis Kejadian yakni pada hari Sabtu tanggal 10 Juni 2023 pkl 14.30 Wib Gio Pratama,Ripki dan Gibran berenang bersama sama di pantai Stungkit kecamatan wampu.


Kurang lebih 30 menit berenang kemudian Ripki meloncat dari tebing sungai Wampu kemudian diikuti Gibran dan terakhir Giopratama,namun beberapa menit Giopratama tidak muncul muncul kepermukaan air,saksi saksi merasa curiga dan berupaya mencari korban karena tidak ketemu kemudian mereka kembali kerumah dan melaporkan ke orang tua mereka dan masyarakat sekitar.


Mendapat informasi kemudian Kapolsek AKP Feri Ariandi SH MH langsung turun kelokasi berserta anggota karena kondisi pada hari itu sudah mulai gelap kemudian akan dilanjutkan kembali besok degan meminta bantuan dari Basarnas Sumut dan BPBD Langkat


Pada pencarian hari ke dua minggu tangal 11 Juni 2023 pkl 08.00 Wib Kapolsek Stabat masih memimpin pencarian dengan menyusui aliran sungai wampu menggunakan sarana perahu karet sejauh 2 Km yang dimulai pukul 08.00 Wib.


Namun hingga saat ini Korban belum dapat ditemukan oleh Team situasi aman dan terkendali.


Jumlah Personil yang di libatkan pada proses pencarian korban tenggelam yakni:Tim Basarnas sebanyak 6 Personil dipimpin oleh T. Rahmat, Tim BPBD Kabupaten Langkat sebanyak dua orang dipimpin Darman, Tim SAR MTA Kodya medan di pimpin oleh Sofyan sebanyak 5 orang,Personil Polsek Stabat,Babinsa Koramil 07 Stabat Sertu JS Putra.


Sarana SAR yang digunakan yakni dua Unit mobil Rescue dari Basarnas Medan; satu Unit Perahu Karet dari Basarna Medan; satu Unit Mobil Ambulance dari SAR MTA.


Penulis : Roby Tarigan

www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post