POSMETROSUMUT.COM|LABUHANBATU - Musyawarah Serikat Pekerja Tingkat Basis (MUSERJATIS) Pabrik Kelapa Sawit Aek Nabara Selatan (PARAS) Ke-VI PTPN III berlangsung sukses yang diselenggarakan di Aula Kebun Aek Nabara Utara (KANAU) Pada Rabu,(14/06/2023).
Ketua Umum SP-BUN Melalui H Idris Sebagai Ketua Muserjatis dan menyampaikan "diharapkan kepada ketua yang terpilih pada saat ini bapak sukaji untuk periode tahun 2023 sampai dengan 2028 harus bekerja keras untuk mengejar target produksi,untuk bakal calon ketua yang tidak terpilih jangan berkecil hati, mungkin belum rezeky, namun untuk bakal calon ketua yang tidak terpilih masih bisa bergabung dengan group bapak sukaji agar bisa bekerja sama dan mengembangkan perusahaan sesuai tupoksi kita sebagai SP-BUN,"tuturnya
Dalam rangka acara Muserjatis Menager PKS Aek Nabara Selatan yaituh Jepri Mardin ST, MM. Juga turut hadir dan menyampaikan "Selamat Kepada Bapak Sukaji, dimana bapak sukaji terpilih kembali sebagai ketua SP-BUN Basis Perusahaan PKS Aek Nabara Selatan, harapan saya kepada Ketua SP-BUN terpilih yaituh bapak sukaji untuk tetap mengutamakan hak - hak karyawan dan lebih bernisegi lagi dalam bentuk mengembangkan produksi perusahaan,"ucapnya
Tidak lupa ucapan terimakash dari Bapak sukaji sebagai ketua SP-BUN yang terpilih kembali tingkat basis perusahaan PKS Aek Nabara Selatan mengatakan "Kepada seluruh rekan rekan PKS Aek Nabara Selatan PTPN III saya ucapkan ribuan terimakasih terlebih kepada bapak Menager begitu juga dengan Bapak H Idris, dan tidak lupa juga dengan rekan rekan jurnalis terimakasih.
Saya Sukaji Bersumpah Akan Membela dan meningkatkan produksi dan mengembangkan perusahaan, saya akan selalu siap dan ada bilamana perusahaan membutuhkan saya, dan seperti yang kita ketahui dimana PKS aek nabara selatan telah mendapatkan peringkat nomor 2 terbaik se PTPN III, saya berharap kita bisa mempertahankan nama baik PKS aek nabara Selatan di posisi peringkat nomor 2, dan saya kami akan berusaha untuk menjadi yang terbaik terimakasih," tuturnya
Penulis : Red
This post have 0 comments