POSMETROSUMUT.COM | MEDAN - Pemerintah Kota (Pemko) Medan menyerahkan bantuan pembangunan masjid senilai Rp.40 juta. Bantuan tersebut untuk pembangunan Masjid Muhammad Ali yang berlokasi di Podomoro Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, pada Sabtu (29/7/2023).
Pengurus BKM Masjid Muhammad Ali yang di wakili Edi Syahputra, mengucapakan ribuan terimakasih kepada Walikota Medan Bapak Bobby Nasution atas bantuan pembenahan Mesjid kami ini.Ucapan terimakasih juga disampakan kepada Ibu Margaret MS yang telah sudi menjembatani pengajuan proposal kami sehingga kami mendapatkan bantuan yang sangat berharga ini.
“Selain itu bantuan yang diberikan untuk masjid juga sangat bermanfaat bagi kemakmuran masjid. Kedepannya kami berencana akan mempergunakan uang itu untuk memperbaiki halaman mesjid dengan paving blok,pembelian AC, pembelian ambal,kipas angin dan sound system yang telah rusak beberapa waktu lalu,“ jelasnya.
Edi Syahputra juga menambahkan tanpa adanya ibu Margaret yang memberikan jalan atau arahan untuk mendapatkan bantuan ini mungkin kami tidak akan mendapatkan bantuan ini.Kami selaku jemaat mesjid Muhammad Ali yang tinggal di komplek Podomoro sekali lagi kami mengucapkan terimakasih kepada Pemko Medan terkhusus kepada Wali kota Medan bapak Bobby Nasution dan ibu Margaret.
Ketua BKM Masjid mengungkapkan bahwa rumah Ibadah mereka akan mendapatkan bantuan selanjutnya kami mengundang Ibu Margareth untuk bersilahturahmi.
Margaret mengatakan bantuan tersebut sebagai bentuk komitmen pemko meningkatkan fasilitas masjid demi kemakmuran mesjid yang ada di kota Medan.
Melalui kegiatan ini kita dapat saling bersilaturahmi dan berkomunikasi antara pemerintah, wakil rakyat dan masyarakat.
“Pada saat saya sosper di lokasi ini beberapa bulan lalu pengurus mesjid menyampaikan kepada saya bahwa Masjid ini memerlukan bantuan. Salah satu contoh sound system nya yang hilang dicuri orang dan kurangnya fasilitas mesjid saat ini. Sehingga saya sebagai wakil rakyat memberikan arahan agar mesjid ini mengajukan proposal ke pemko Medan guna mendapatkan bantuan dari pemerintah kota Medan,“ kata Margareth MS.
Margaret menambahkan bantuan ini merupakan program walikota Medan demi kesejahteraan umat beragama dan sudah menjadi tugas pemerintah mensejahterakan seluruh masyarakat, salah satunya melalui masjid.
Sementara itu, tokoh masyarakat, Bapak Lubis mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Pemko Medan. Dirinya berharap bantuan yang diberikan tersebut dapat bermanfaat untuk kemakmuran Masjid Muhammad Ali dan juga masyarakat.
“Alhamdulillah, saya mengucapkan terimakasih banyak kepada bapak Wali Kota dan Ibu Margaret yang sudah hadir ke Masjid kami sekaligus Bersilaturahmi dengan kami, dan semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan untuk Pembangunan Masjid dan juga membantu masyarakat,“ kata Lubis.
Penulis : Eko Richard Sinaga
This post have 0 comments