POSMETROSUMUT.COM | SERGAI - Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Seibamban Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) resmi dikukuhkan, pada Rabu (16/8/2023) sekira pukul 15:00 Wib, bertempat di Gedung Aula Kantor Desa Bamban Estate.
Camat Sei Bamban Fajar Kurniawan dalam arahannya mengatakan hari ini pengukuhan 33 anggota paskibra Tahun 2023 yang nantinya merekalah sebagai pengibar bendera dihari kemerdekaan Republik Indonesia ke 78, Persiapan serta pematangan para adik-adik paskibra untuk kecamatan Seibamban sudah dilakukan sejak 1 bulan yang lalu.
Adik-adik kita ini adalah pilihan dari beberapa sekolah-sekokah yang ada di Kecamatan Seibamban baik sekolah negeri dan swasta, untuk kita berharap kepada adik-adik kita paskibra besok adalah hari Final dimana semua persiapan yang mereka lakukan.
Harapan kita setelah hampir satu bulan berlatih besok adalah final dari latihan ini oleh sebab itu adik-adik tetap menjaga stamina agar tetap sehat dalam menjalankan tugasnya.
Sebagai Pengibar Bendera dihari Kemerdekaan RI ke 78 diKecamatan Seibamban Kabupaten Serang Besagai(Sergai)Sindi Silalahi, Dirly Aula, Prima Seregar, dan sebagai Danton Paskibra Rey Sipayung dan Sebagai Komandan Upacara Serma A.Simarmata.
Penulis : Putra
This post have 0 comments