Selasa, 08 Agustus 2023

Polsek Gebang Bekuk Pelaku Penganiayaan

POSMETROSUMUT.COM | LANGKAT - Sat Reskrim Polsek Gebang mengamankan seorang tersangka pelaku penganiayaan di TKP dilapangan Bola Dusun II Desa Kwala Gebang Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat.Senin (7/8/2023) sekitar pukul 20.00 Wib.

Korban penganiayaan itu bernama, Sayuti, umur 52 tahun Warga Dusun II Kwala Gebang Desa Kwala Gebang Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara.

Sementara tersangkanya berinisial, Ar umut 47 tahun warga Dusun IV Desa Pasar Rawa Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat.

Humas Polres Langkat AKP Yudianto menjelaskan Peristiwa penganiayaan itu bermula terjadi di hari Senin (7/8/2023) sekitar pukul 21.00 Wib Korban Sayuti  sedang duduk di pinggir lapangan bola sedang menonton pertandingan bulu tanggkis.

Nah...Spontan tiba -tiba pelaku "  Ar " yang membawa parang langsung menghampiri Korban dan membabi buta membacok korban.

Seketika parang melayang kearah bagian belakang kepala korban,kearah pundak belakang, kearah bibir atas,bahkan kearah jempol tangan sebelah kanan hingga korban mengalami luka yang sangat serius.

Melihat korban yang sudah tak berdaya di tempat kejadian perkara, masyarakat setempat langsung menghampiri korban dan tersangka sebagian masyarakat menolong jorban Sayuti untuk melarikan ke rumah sakit Mahkota Bidadari dan sebagian masyarakat mencoba mengamankan tersangka 

Atas kejadian tersebut,pihak korban merasa keberatan dan membuat laporan ke Polsek Gebang untuk di lakukan proses hukum.

Korban mengalami luka yang sangat serius,motif penganiayaan itu berdasarkan interogasi sementara terhadap Pelaku,ia mengakui merasa sakit hati dan dendam terhadap Korban, karena pelaku selalu di pelototi dan korban seperti mengejek ketika berpapasan dengan pelaku,sehingga pelaku nekat berbuat sedemikian rupa.

Saat ini pelaku diamankan di Polsek Gebang untuk dimintai keterangannya dan untuk di Proses sesuai hukum yang belaku,“ ujar Yudianto.

Penulis : Roby Tarigan
Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post