Kamis, 17 Agustus 2023

Walau Gerimis, Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI Ke 78 di Seibamban Berjalan Khidmat


POSMETROSUMUT.COM | SERGAI - Pelaksanaan upacara hari kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-78 yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kecamatan Seibamban Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), pada Kamis (17/8/2023) sekira pukul 09.00 Wib di Lapangkan Sepak Bola Bamban Estate berjalan dengan Khidmat meski disertai hujan gerimis.


Dalam kegiatan tersebut selaku inspektur upacara Camat Seibamban M.Fajar Kurniawan SIP, Komandan Upacara Serma  A .Simarmata,kegiatan tersebut terlihat hadir Kapolsek Firdaus AKP Idham Halik,SH, Danramil Firdaus diwakili Pelda Rakiman , seluruh Kepala Desa Se-Kecamatan Seibamban dan para undangan lainnya.


Camat Seibamban dalam arahannya mengatakan kegiatan tahunan yang selalu kita laksanakan untuk memperingati HUT RI ke-78 kali ini banyak kegiatan yang kita laksanakan diantaranya Tari-tarian daerah, Karate judo dan lain-lain.


Sambung Fajar lagi meski disertai hujan gerimis para peserta tetap semangat dalam menjalankan upacara kemerdekaan, Dengan semangat kemerdekaan dengan tema kali ini Terus Melaju untuk Indonesia maju, tidak sampai disitu camat juga berpesan sesuai visi misi bapak bupati Sergai Mandiri Sejahtera dan Religius.


Penulis : Putra
www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post