Sabtu, 21 Oktober 2023

author photo

Pengurus PT Socfindo kebun Aek Pamienke Irwan Saban didampingi Staf saat menerima piagam penghargaan dari Palang Merah Indonesia.

POSMETROSUMUT.COM
I LABURA
– PT Socfindo kebun Aek Pamienke menerima piagam penghargaan dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Labuhanbatu atas partisipasinya dalam melaksanakan secara rutin kegiatan bhakti sosial donor darah sukarela.


Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Pengurus PT Socfindo Irwan Saban disela-sela pelaksanaan donor darah yang digelar di Aula Lapangan Tenis perusahaan setempat, Jum’at (20/10/2023).


Pengurus PT Socfindo kebun Aek Pamienke Irwan Saban mengatakan, penghargaan dari PMI tersebut menjadikan motivasi untuk tetap konsisten melaksanakannya.


“Tentu ini jadi motivasi untuk tetap konsisten melaksanakan giat donor darah dan meningkatkan donatur darah di PT. Socfin Indonesia Aek Pamingke ke depannya,” katanya. 


Irwan menjelaskan, donor darah ini sudah dilaksanakan sejak tahun 2018. Pihaknya bekerjasama dengan PMI Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara. Selain sebagai bentuk peduli kemanusiaan, tentu akan menambah stok kebutuhan darah bagi mereka yang membutuhkan nantinya.


“Memang sejak 2018, namun secara konsisten dilaksankan setiap 3 bulan sekali mulai tahun 2020. Kami berharap program kemanusiaan ini mendatangkan manfaat,” ujarnya.


Kepala Markas PMI Labura Ibrahim Simatupang mengatakan, Socfindo Aek Pamienke merupakan satu-satunya perusahaan di Labura yang rutin menggelar donor darah tersebut. Tak tanggung-tanggung, darah yang dihasilkan paling sedikitnya 70 kantong darah.


“Untuk yang paling sering dan udah paling lama itu Socfindo, setelah covid kemarin, mereka aktif kembali melakukan donor darah dan jumlah pendonornya itu sangat banyak, paling sedikit 70 kantong yang berhasil. Kalau hari ini kita mendapat sebanyak 93 kantong darah, kita sangat banyak terbantu oleh PT Socfindo,” sebutnya.


Ia menambahkan, 93 kantong darah yang diperoleh dari karyawan PT Socfindo ini, sebagian juga akan di dropping ke PMI Labuhanbatu yang lebih membutuhkan banyak kantong darah.


“Yang mana 73 kantong kami dropping ke Labuhanbatu, 20 nya disimpan di Labura, karena memang kebutuhan darah di RS disini tidak terlalu banyak, kebanyakan pasien dari sini selalu dirujuk ke Rantauprapat. Darah ini tidak terlalu lama bisa disimpan, paling lama sebulan, setelah itu expired,” kata dia.


Ibrahim juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya, terutama kepada pimpinan PT Socfindo yang sangat peduli tentang bhakti sosial ini. Ia juga berharap masyarakat maupun perusahaan yang lain ikut melakukannya.


“Kami berharap perusahaan lain dapat ikut juga, sebab PMI Labuhanbatu sangat butuh darah, apalagi RSUD Rantauprapat, mereka cerita setiap hari disana butuh 50 hingga ratusan kantong. Kami berharap yang lainnya bisa ikut seperti yang di pamingke, apresiasi setinggi-tingginyalah kepada Socfindo Pamienke,” jelasnya.


Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 05/BD Kapten Inf Hidayat, Kapolsek Aek Natas AKP Jeremia Ginting, serta karyawan Socfindo.

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post