Rabu, 17 Januari 2024


POSMETROSUMUT.COM | LABUHANBATU - Pemilihan Umum (Pemilu) adalah merupakan Pesta Demokrasi Rakyat bagi seluruh rakyat Bangsa Indonesia yang berada di NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) maupun warga Negara Indonesia yang berada di Luar Negeri.


Untuk tahun ini Pemilu dilaksanakan pada tanggal 14 February 2024 yang meliputi Pemilihan Calon Anggota Legislatif (DPRD tingkat I,tingkat II,tingkat Propinsi/Pusat) Dewan Perwakilan Daerah,dan juga Pemilihan Umum Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Republik Indonesia.


Demikian hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Medan dari Fraksi PDI Perjuangan, Ibu Margareth MS disaat ditemui awak media kita pada hari Selasa (16/01/2024) di Rumah Aspirasi /POSKO Margareth MS yang berada di Komplek Perumahan Griya 1 Ruko Medan Utara City(MU City) Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan,Medan.


Margareth MS mengharapkan kepada seluruh rakyat Indonesia terutama yang berdomisili di Kota Medan khususnya di kawasan Medan Utara untuk memberikan hak suara nya di Pemilu tahun 2024 ini.


"Saat ini lah kita berikan suara kita untuk memilih wakil kita yang akan duduk di kursi dewan sekali dalam 5 tahun.Jangan Golput ya," ujar Margareth MS kepada awak media.


Sebagai informasi Posko Margaret MS yang berada di Perumahan Griya 1 Martubung Kecamatan Medan Labuhan selalu terbuka bagi warga yang berada di kawasan Medan Utara yang meliputi Kecamatan Medan Labuhan,Medan Belawan dan Kecamatan Medan Marelan.


Seperti pantauan awak media kita, banyak warga yang datang berkunjung setiap hari ke Rumah Aspirasi atau Posko yang didirikan Margareth MS.Mereka datang ingin berkonsultasi langsung tentang Pemilu dan ada juga yang datang hanya ingin bertatap muka dan bercerita dengan Anggota Dewan yang dipilih dari Dapil 2 kota Medan.


"Saya setiap hari datang ke rumah Aspirasi atau Posko guna memperoleh informasi seputaran Pemilu yang sebentar lagi akan dilaksanakan," ucap T.Sinaga yang datang dari Kelurahan Tangkahan, Medan Labuhan.


"Margareth MS adalah sosok yang sederhana dan selalu menyambut warga yang datang ke Rumah Aspirasi atau ke Posko walau hanya untuk bersalaman saja,"ucap Lingga yang datang dari Terjun,Medan Marelan.


"Kami bertekad memenangkan Margareth MS di Pemilu tahun 2024 ini,karena beliau  sebagai Wakil Rakyat yang dekat dengan masyarakat di Dapil 2 ini," ujar warga dengan serentak.


Untuk Pemilu tahun 2024 ini Margareth juga akan tampil sebagai Calon Anggota Legislatif untuk yang kedua kali dari Daerah Pemilihan 2 kota Medan(Dapil 2 Medan) dari Partai PDI Perjuangan dengan nomor urut 1 meliputi Kecamatan Medan Labuhan, Marelan, Belawan.


Penulis : Eko Sinaga

www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post