Senin, 30 September 2024

author photo


POSMETROSUMUT.COM | LABUSEL - Polsek Sei Kanan, di bawah Polres Labuhanbatu Selatan, menggelar kegiatan "Minggu Kasih" yang bertempat di Gereja GPPS Langga Payung, Kelurahan Langgapayung, Kecamatan Sungai Kanan, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sumatera Utara, Minggu (29/9/2024). 


Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolres Labuhanbatu Selatan No. Sprint/478/IX/HUK/6.6/2024, tertanggal 28 September 2024.


Acara yang dihadiri oleh sejumlah personel dari Polsek Sei Kanan, antara lain AIPTU Sayuti Harahap, AIPDA Roy L.M. Tampubolon, dan AIPDA E. Limbong.

Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh pengurus dan jemaat Gereja GPPS Langga Payung, dengan jumlah peserta sekitar 100 orang.


Dalam rangkaian acara, dimulai dengan pelaksanaan ibadah yang dipimpin oleh Pendeta D. Sitompul, Sth.

Selama acara, pihak kepolisian menyampaikan beberapa pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Di antaranya, polisi menekankan pentingnya hidup rukun dan damai meski terdapat perbedaan, serta peran polisi sebagai penjaga Kamtibmas, pengayom, pelindung, dan penegak hukum.


Selain itu, Polsek Sei Kanan juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba yang merupakan musuh bersama, serta menjaga keamanan di Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Polisi juga memberikan imbauan untuk tidak terlibat dalam pencurian Tandan Buah Segar (TBS) dan brondolan, karena tindakan tersebut melanggar hukum dan ajaran agama. Masyarakat diimbau untuk segera melaporkan ke Polsek Sei Kanan jika menemukan informasi terkait narkoba, kriminalitas, atau gangguan Kamtibmas lainnya.


Acara "Minggu Kasih" ini berakhir pada pukul 12.30 WIB dalam situasi yang aman dan kondusif.

Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Pilkada serentak Tahun 2024 dan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.


Penulis: Red

www.posmetrosumut.com

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post