Jumat, 13 Desember 2024

author photo

 

POSMETROSUMUT.COM|LABUHANBATU – Peredaran narkoba jenis sabu-sabu marak di desa Sei Sakat, Kecamatan Panai Hilir

POSMETROSUMUT.COM|LABUHANBATU – Peredaran narkoba jenis sabu-sabu marak di desa Sei Sakat, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Provinsi Sumatera Utara.


Barang haram narkoba tersebut dikendalikan IR alias BW warga setempat dibantu anaknya SY atau dikenal dengan Dewa.


Salah seorang warga setempat MS (42) membenarkan aktifitas peredaran narkoba tersebut masih berlangsung.


“Masih main bg, anaknya yang melayani pembeli,” kata sumber.


Dia menceritakan bahwa BW di kenal licin dan bukan pendatang baru di dunia Hitam Narkoba dan pernah lari dari LP Kelas II A Rantauprapat pada tahun 2018 namun berhasil dibekuk kembali.


Humas Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Kabupaten Labuhanbatu, Kirman Dewantara berharap Aparat Penegak Hukum harus lebih respons terhadap informasi yang ada.


“Setidaknya dapat memberikan efek jera bagi pemain narkoba lainnya,” tegas Kirman.


Kapolsek Panai Hilir, AKP Rustam E Silaban SH saat dikonfirmasi media memilih bungkam tak menjawab.


Penulis : Ridho Sinaga / Red

Baca Juga:
Advertise

This post have 0 comments

Next article Next Post
Previous article Previous Post